- Merekatkan dan menambal sarang lebah yang bocor sehingga melindungi sarang dari gangguan luar.
- Sebagai disinfektan alami yang digunakan lebah untuk mensterilkan sarangnya, menghentikan pertumbuhan dan perkembangan bakteri, virus, dan jamur.
Bagi manusia, propolis lebah bisa dimanfaatkan untuk memberi perlindungan bagi tubuh, dimana produk ini dapat mengaktifkan kelenjar timus yang berfungsi sebagai sistem imunitas tubuh, menghalangi infeksi virus, jamur, dan parasit lainnya ke dalam tubuh.
Selain itu, fungsi bagi kesehatan kita adalah: bersifat sebagai antiseptik, antibiotik, antijamur, antiradang, dan bermanfaat sebagai detoksifikasi. Penelitian ilmiah membuktikan propolis efektif melawan bakteri patogen seperti Staphylococcus sp. (penyebab infeksi saluran kencing), Clostridium sp. (penyebab gangguan pencernaan), Corynebacterium diphtheriae (penyebab dipteri), Streptococcus sp. (penyebab infeksi tenggorokan dan sinus), Klebsiella pneumonia (penyebab pneumonia dan bronchitis), dan Pseudomonas sp. (penyebab infeksi pada luka).
Sumber : citraindahrumahku.com
Posting Komentar